DHI SUKABUMI - Telah terjadi kebakaran lahan kebun bambu milik warga Entis (45) dan H. Ahmad (70) tepatnya di Kampung Girijaya 04/04, Desa Girijaya, Kecamatan Cidahu, Kabupaten Sukabumi.
Menurut informasi yang berhasil dihimpun oleh DHI Sukabumi bahwa, peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 16.30 WIB pertama kali diketahui oleh salah satu warga yang sedang melintas.
"Hari ini saya mendapatkan laporan dari warga setempat terkait adanya peristiwa kebakaran lahan bambu yang berlokasi di Desa Girijaya, yang kemudian, kami berkoordinasi dengan Damkar Pos 3 Cicurug dan para relawan Sukabumi utara dan langsung menuju ke lokasi, " Ujar Indra Permana selalu Ketua Ambulan Sukabumi Bersatu (ASB). Jum'at (06/09/24).
Kamudian kata dia, setelah sampai dilokasi dengan dibantu oleh jajaran dari TNI Polri, Rapi lokal 14 Cidahu, Relawan catatan cakrawala, Forum relawan sukabumi utara serta dibantu oleh warga sekitar pukul 17.30 WIB api berhasil dipadamkan.
"Dengan adanya insiden tersebut kedepannya warga tetap waspada mengingat kemarau saat ini cukup panjang yang terpenting tidak membuang sampah sembarangan apalagi yang sifatnya mudah terbakar, " Tandasnya.
Reporter: Ismail